Rabu, 26 Agustus 2020

Arti Mimpi Buruk Dan Menyeramkan Karena Diganggu Hantu Atau Ada Sebab Lain

Arti Mimpi: Arti Mimpi Buruk Dan Menyeramkan Karena Diganggu Hantu Atau Ada Sebab Lain - Mimpi adalah bunga tidur, rasanya ada yang kurang jika tidur tidak dihiasi dengan mimpi. Mimpi bisa dibagi jadi dua macam, mimpi yang bagus dan mimpi buruk atau mimpi menyeramkan. Apa yang menyebabkan seseorang mimpi buruk? Terjadi karena gangguan makhluk halus atau ada penjelasan yang lebih masuk akal?



Penyebab Mimpi Buruk Yang Sebenarnya


Kadang seseorang mengalami mimpi yang sangat buruk, hingga terbangun dengan jantung berdebar kencang, bahkan ada yang sampai berteriak saat bangun. Mimpi bertemu hantu, monster atau gambaran mengerikan lain memang bisa terjadi pada siapapun. Apa penyebabnya?


Dilansir oleh Huffingtonpost.com, penyebab mimpi buruk ada macam-macam. Ada yang disebabkan oleh stres dan ketakutan yang sangat hebat dalam kehidupan sehari-hari Anda, misalnya saja Anda baru kehilangan pekerjaan, putus cinta, orang tersayang meninggal, gagal tes atau hubungan yang sedang buruk dengan seseorang. Semua itu dapat berakibat pada munculnya gambaran mimpi buruk saat tidur.


"Umumnya mimpi buruk terjadi karena tekanan dan trauma, misalnya hubungan intra personal, seperti dengan orang terdekat Anda, pasangan atau orang tua," ujar Tore Nielsen, seorang profesor psikiater di University of Montreal.


Bagaimana Mengatasinya?


Cara paling ampuh untuk mengatasi mimpi buruk adalah menenangkan pikiran dari apa yang menjadi ketakutan Anda dalam kehidupan sehari-hari. Kalaupun Anda sampai mimpi buruk dan terbangun dengan jantung berdebar atau berkeringat, ambil napas dan tenangkan diri Anda. Usahakan agar Anda kembali tidur.


Jika mimpi buruk ini selalu berulang dalam seminggu, akan lebih baik jika Anda berkonsultasi pada dokter. Sekitar 5 persen dari jumlah populasi di dunia mengalami masalah mimpi buruk yang berkepanjangan dan membutuhkan bantuan medis.